Pages

Senin, 08 November 2010

Grafik Komp. & Pengolahan Citra

APLIKASI GRAFIK KOMPUTER

Menurut Wikipedia, Komputer Grafis adalah cabang dari Ilmu Komputer dan berkaitan dengan manipulasi visual content dan proses sistesisnya secara digital. Walaupun istilah ini sering mengacu kepada komputer grafik 3 dimensi, tetapi sebenarnya juga mencakup grafik 2 dimensi dan pengolahan citra.. Salah satu contoh aplikasi grafik komputer adalah Corel Draw.

Computer art

Corel Draw biasa digunakan sebagai Computer art. Computer art adalah penggunaan komputer grafis untuk menghasilkan karya-karya seni.

Hasil dapat berupa kartun, potret, foto, layout media cetak, logo, lukisan abstrak ,desain interior atau eksterior, dan lain sebagainya.

Pengolahan citra

Corel Draw dapat pula digunakan sebagai Pengolahan citra, Pengolahan citra berkaitan dengan teknik-teknik untuk modifikasi dna intepretasi citra, meningkatkan kualitas citra, analisis citra, dan mengenali pola-pola visual yang ada dalam uatu citra.

Contoh: perbaikan citra sehingga menjadi lebih jelas.

Objek 2D Menjadi 3D

CorelDRAW X4 memiliki fasilitas untuk mengubah objek taks/gambar 2D menjadi 3D. Fasilitas yang dapat digunakan untuk membentuk objek 2D menjadi 3D adalah sebagai berikut:

1. extrude: pada fasilitas toolbox terdapat interactive extrude tool di dalam interactive effects tool. Setelah diaktifkan, format 3D dapat diatur melalui bagian presets yang ada pada fasilitas property bar.

2. bevel: bevel merupakan subalat untuk membentuk sudut dari suatu objek gambar/teks. Bevel akan muncul dalam property bar setelah mengaktifkan interactive extrude tool.

3. contour: fasilitas contour di dalam CorelDRAW X4 disediakan untuk membuat salinan dari suatu objek gambar/teks ke bagian dalam/luarnya. Contour dapat digunakan untuk menimbulkan efek 3D dari suatu objek gambar/teks dengan cara mengubah warna sisinya.

4. gradasi warna: gradasi warna dapat dibentuk menggunakan fill tool, interactive fill tool, atau mesh fill.

5. efek bayangan: CorelDRAW menyediakan interactive drop shadow yang merupakan subalat dari interactive effects tool untuk membuat efek bayangan dari objek gambar/teks.

Perbedaan antara Corel Draw dengan tool editing sejenis(Photoshop)

perbedaan yg paling nyata antara photoshop dan coreldraw adalah:
1. photoshop menggunakan sistem layer utk objek-objeknya sedangkan coreldraw tidak.
2. photoshop berbasis pixel. jika objek diperbesar atau diperkecil, kepadatannya berubah ("pecah" ) sedangkan coreldraw berbasis vektor sehingga anda dpt memperbesar atau memperkecil objek tanpa mengubah kepadatannya. akan tetapi, apabila objek yg diolah memang pixel-based, di coreldraw pun tetap akan mengalami perubahan kepadatan. misalnya, anda ingin memperbesar foto (format jpeg). krn format jpeg adalah pixel-based, sekalipun anda memperbesar dg coreldraw, foto akan tetap "pecah"

Kesimpulannya adalah :

Photoshop, fungsinya editor citra dikhususkan untuk pengeditan foto/gambar dan pembuatan efek. Sedangkan,
Corel Draw, fungsinya untuk gambar vektor atau pembuatan vector atau untuk membuat desain gambar yang membutuhkan ketelitian, jelas ini karena adanya feature untuk mengukur jarak dari sebuah vektor ataupun marquee didalamnya.

Keunggulan dan Kekurangan Corel Draw

Keunggulan dari Corel Draw

1. exim (export-import) format grafis yang didukung sangat banyak sehingga membantu kompatibilitasnya.
2. mempunyai banyak tools dan effect yang memudahkan pembuatan objek vector (garis, lengkung, kotak) terutama dalam mendesain/redesign logo.
3. untuk duplikasi objek banyak sekali langkah yang bisa digunakan misalnya dengan menekan tombol ‘+’ pada keypad, Ctrl+D, Copas, Effect Blend, mirror transform dll.
4. font bawaan CorelDraw sangat banyak sehingga mencukupi dalam pembuatan logo dll.

Kekurangan dari Corel Draw

1. memakan memori dan resource lain yang sangat besar apalagi bila gambar yang sedang dibuat mempunyai detail yang banyak. Pada PC yang low end penggunaan CDR sering menimbulkan pesan ‘crash’ pada system bahkan dalam proses effect bevel/emboss dalam PC yang bagus pun dapat timbul ‘hang’.
2. besar file yang dibuat membengkak
3. warna yang dicetak tidak akurat (tidak sesuai dengan tampilan layar) pada beberapa jenis printer
4. dalam pembuatan objek table tidak semudah membuat table dalam MS Word. Yaitu dengan cara yang sangat manual
5. apabila ada penggabungan objek vector dan photo/bitmap kualitas cetakannya kurang memuaskan, misalnya membuat cover buku yang terdapat objek text dan photo.
6. kompatibilitas versi CorelDraw banyak kendala dalam sharing ke versi lainnya.

Citra adalah gambar dua dimensi yang dihasilkan dari gambar analog dua dimensi yang kontinu menjadi gambar diskrit melalui proses sampling.

Sampling adalah proses untuk menentukan warna pada piksel tertentu pada citra dari sebuah gambar yang kontinu.

Pengolahan citra adalah pemrosesan citra, khususnya dgn menggunakan komputer, menjadi citra yang kualitasnya lebih baik.

Pengolahan Citra bertujuan memperbaiki kualitas citra agar mudah diinterpretasi oleh manusia/mesin (komputer). Teknik-teknik pengolahan citra mentransformasikan citra menjadi citra lain yg mempunyai kualitas lebih baik.

Operasi Pengolahan Citra meliputi :

- Perbaikan kualitas citra(image enhancement), tujuannya: memperbaiki

kualitas citra dg memanipulasi parameter-parameter citra, yg terdiri dari :

Aspek Radiometrik :

•Perbaikan kontras gelap/terang

•Perbaikan tepian objek (edge enhancement)

•Penajaman (sharpening)

•Pemberian warna semu(pseudocoloring)

•Penapisan derau (noise filtering)

Aspek Geometrik :

• Rotasi

• Translasi

• Penskalaan

• Transformasi Geometrik

- Pemugaran citra (image restoration), menghilangkan cacat pada citra

Perbedaannya dg perbaikan citra : penyebab degradasi citra diketahui.

Operasi pemugaran citra :

• Penghilangan kesamaran (deblurring)

• Penghilangan derau (noise)

- Pemampatan Citra (images compression), citra direpresentasikan dlm

bentuk lebih kompak, sehingga keperluan memori lebih sedikit namun dg

tetap mempertahankan kualitas gambar (misal dari .BMP menjadi .JPG)

- Segmentasi Citra (image segmentation), untuk memecah citra ke dalam

beberapa segmen dg suatu kriteria tertentu.

- Analisa citra (image analysis), menghitung besaran kuantitatif citra untuk

menghasilkan diskripsi(ciri-ciri tertentu), terdiri dari operasi :

• Pendeteksian tepi objek (edge detection)

• Ekstraksi batas (boundary)

• Representasi daerah (region)

Jenis-jenis Citra

Ada beberapa jenis citra menurut Frank Jefkins yaitu :

1.Mirror Image (Citra Bayangan). Citra ini melekat pada orang dalam atau anggota-anggota organisasi – biasanya adalah pemimpinnya – mengenai anggapan pihak luar tentang organisasinya. Dalam kalimat lain, citra bayangan adalah citra yang dianut oleh orang dalam mengenai pandangan luar, terhadap organisasinya. Citra ini seringkali tidak tepat, bahkan hanya sekedar ilusi, sebagai akibat dari tidak memadainya informasi, pengetahuan ataupun pemahaman yang dimiliki oleh kalangan dalam organisasi itu mengenai pendapat atau pandangan pihak-pihak luar. Dalam situasi yang biasa, sering muncul fantasi semua orang menyukai kita.

2.Current Image (Citra yang Berlaku). Citra yang berlaku adalah suatu citra atau pandangan yang dianut oleh pihak-pihak luar mengenai suatu organisasi. Citra ini sepenuhnya ditentukan oleh banyak-sedikitnya informasi yang dimiliki oleh mereka yang mempercayainya.

3.Multiple Image (Citra Majemuk). Yaitu adanya image yang bermacam-macam dari publiknya terhadap organisasi tertentu yang ditimbulkan oleh mereka yang mewakili organisasi kita dengan tingkah laku yang berbeda-beda atau tidak seirama dengan tujuan atau asas organisasi kita.

4.Corporate Image (Citra Perusahaan). Apa yang dimaksud dengan citra perusahaan adalah citra dari suatu organisasi secara keseluruhan, jadi bukan sekedar citra atas produk dan pelayanannya.

5.Wish Image (Citra Yang Diharapkan). Citra harapan adalah suatu citra yang diinginkan oleh pihak manajemen atau suatu organisasi. Citra yang diharapkn biasanya dirumuskan dan diterapkan untuk sesuatu yang relatif baru, ketika khalayak belum memiliki informasi yang memadai mengenainya.

- Rekontruksi Citra, membentuk ulang objek dari beberapa citra hasil proyeksi. Operasi rekonstruksi citra banyak digunakan dlm bidang medis. Ex. beberapa foto rontgen dg sinar X digunakan untuk membentuk ulang gambar organ tubuh.

Elemen-elemen Citra Digital

Citra digital mengandung sejumlah elemen-elemen dasar. Elemen-elemen dasar inilah yang dimanipulasi dalam pengolahan citra. Elemen-elemen dasar yang penting diantaranya adalah sebagai berikut :

- Kecerahan (brightness)

Kecerahan disebut juga sebagai intensitas cahaya. Kecerahan pada suatu titik (piksel) di dalam suatu citra sebenarnya adalah intensitas rata-rata dari suatu area yang melingkupinya.

- Kontras (contrast)

Kontras menyatakan sebaran terang (lightness) dan gelap (darkness) dalam suatu citra. Citra dengan kontras rendah dicirikan oleh sebagian besar komposisi citranya adalah terang atau sebagian besar gelap. Citra dengan kontras yang baik, komposisi gelap dan terangnya tersebar secara merata.

- Kontur (contour)

Kontur adalah keadaan yang ditimbulkan oleh perubahan intensitas pada pixel-pixel yang bertetangga. Karena adanya perubahan intensitas inilah, maka tepi-tepi (edge) objek pada citra dapat dideteksi.

- Warna (color)

Warna adalah persepsi yang dirasakan oleh sistem visual manusia terhadap panjang gelombang cahaya yang dipantulkan oleh objek. Setiap warna mempunyai panjang gelombang ( ) yang berbeda-beda. Warna yang diterima oleh sistem visual manusia (mata) merupakan hasil kombinasi cahaya dengan panjang gelombang yang berbeda-beda. Kombinasi warna yang memberikan rentang warna yang paling lebar adalah red (R), green(G), dan blue(B).

- Bentuk (shape)

Bentuk adalah properti intrinsik dari objek tiga dimensi. Bentuk merupakan properti intrinsik utama untuk sistem visual manusia karena manusia lebih sering menginterpretasikan suatu objek berdasarkan bentuknya daripada elemen lainnya.

- Tekstur (texture)

Tekstur dicirikan sebagai distribusi spasial dari derajat keabuan di dalam sekumpulan pixel-pixel yang bertetangga. Sehingga, tekstur tidak dapat didefinisikan untuk sebuah pixel. Tekstur merupakan karakteristik untuk menganalisa permukaan berbagai jenis citra objek.

Kamis, 28 Oktober 2010

Contoh Pembuatan Script

Script (Naskah)

Script merupakan urutan peristiwa atau melakukan sebuah penggambaran atau kejadian dalam kontek khusus.
Elemen dari Script :
- Kondisi Input : Situasi yang harus dipenuhi sebelum terjadi.
- Track / jalur : variasi script.
- Prop / pendukung : obyek yang digunakan dalam urutan peristiwa yang terjadi.
- Role / peran : orang-orang yang terlibat.
- Adegan : urutan peristiwa actual.
- Hasil atau fakta : keluaran dari kondisi atau inputan.

Contoh dari script :
● Script : Puskesmas
● Track / jalur : Puskesmas rumah sakit
● Prop / pendukung : alat tensi, stetoskop, timbangan, alat suntik, thermometer, obat, ranjang, dll.
● Role / peran : Pasien, Dokter, Perawat.
● Adegan :
- Pasien masuk puskesmas
- Pasien mendaftar
- Pasien menunggu panggilan diperiksa
- Pasien diperiksa dokter
- Pasien mengambil obat di apotik
- Pasien menunggu obat
- Pasien membayar obat
- Pasien kembali kerumah
● Hasil atau fakta :
- Pasien akan sembuh
- Penyakit hilang
- Bisa beraktifitas kembali
- Pasien senang

Tugas B.Indonesia (Meneliti P.I)

Judul PI = Aplikasi Sistem Pakar Bidang Kesehatan Bayi Dan Balita.

1.1 Latar Belakang
Kata baku :
- Pria [2]
- Tetapi [1]
- Wanita [2]
- Membuat [1]
- Ahli [1]
- Saat ini [1]
- Digunakan [1]
- Para [1]
- Rumit[1]
Kata Ganti Orang :
- Orang [2]
- Mereka [1]
- Seorang [3]
- Penulis [1]

1.2 Rumusan Masalah
Kata baku :
- Memberikan [1]
- Menyangkut [1]
Kata ganti orang :
- Seorang [1]

1.3 Batasan masalah
Kata baku :
- Hanya [1]
- Digunakan[1]
- Menggunakan [1]
- Dengan [3]
Kata ganti orang :
- Penulis [2]

1.4 Tujuan penulisan

Kata baku :
- Para [1]
- Membantu [1]
- Wanita [1]
- Dengan [2]
- Melaksanakan [1]
Kata ganti orang :
- Seorang [1]

1.5 Metode penulisan
Kata baku :
- Dengan [1]
- Akan [1]
Kata ganti orang :
- Penulis [1]

1.6 Sistematika Penulisan
Kata baku :
- Akan [3]
- Dapat [1]
Kata ganti orang :
- Penulis [2]

Senin, 25 Oktober 2010

Algoritma Bresenham

Bresenham pada tahun 1965, melakukan perbaikan dari algoritma perhitungan koordinat piksel yang menggunakan persamaan (1), dengan cara menggantikan operasi bilangan rii perkalian dengan operasi penjumlahan, yang kemudian dikenal dengan Algoritma Bresenham. Pada algoritma bresenham, nilai y kedua dan seterusnya, dihitung dari nilai y sebelumnya, sehingga hanya titik y pertama yang perlu dilakukan operasi secara lengkap. Perbaikan algoritma ini ternyata tidak menghasilkan perbaikan yang cukup siginifikan. Perbaikan berikutnya dilakukan dengan cara menghilangkan operasi bilangan riel dengan operasi bilangan integer. Operasi bilangan integer jauh lebih cepat dibandingkan dengan operasi bilangan riel, terutama pada penambahan dan pengurangan.
Cara menentukan garis dengan algoritma bresenham :
1. Tentukan koordinat awal garis (x0,y0)
2. Tentukan koordinat akhir garis (x1,y1)
3. Hitung jarak mendatar ke 2 titik (dx) Dx=x1-x0
4. Hitung jarak mendatar ke 2 titik (dx) Dy=y1-y0
5. Tentukan faktor pembagi (mencari yg lebih panjang). Apakah dx>dy, bila ya
Step=dx
Bila tidak
Step=dy
6. Hitung faktor penambah ke koordinat mendatar dan vertikal titik berikut (x_tambah, y_tambah)
X_tambah=dx/step
Y_tambah=dy/step
7. Buat loop mulai titik ke 1 sampai titik ke step
For k=1 to step
8. Hitung koodinat titik berikutnya.
X=x+x_tambah
Y=y+y_tambah
9. Gambar pikxel pada koordinat (x,y)
Catatan : koordinat x,y harus bulat (integer), sehingga hasil dari perhitungan diatas harus diinteger-kan
10. Ulangi langkah ke 7, dan setetrrsnya sampai titik ke step.


DDA (Digital Defferential Analyzer)

Prinsip algoritma ini adalah mengambil nilai integer terdekat dengan jalur garis berdasarkan atas sebuah titik yang telah ditentukan sebelumnya(titik awal garis).
Algoritma pembentukan garis DDA :
1. Tentukan dua titik yang akan dihubungkan dalam pembentukan garis.
2. Tentukan salah satu titik sebagai awal(x0,y0) dan titik akhir(x1,y1).
3. Hitung dx=x1¬x0, dan dy= y1¬y0.
4. Tentukan langkah, yaitu dengan cara jarak maksimum jumlah penambahan nilai x maupun nilai y, dengan cara :
- Bila nilai absolut dari dx lebih besar dari absolut dy, maka langkah= absolut
dari dx.
- Bila tidak maka langkah= absolut dari dy
5. Hitung penambahan koordinat pixel yaitu x_increment=dx/langkah, dan y_increment=dy/langkah.
6. Koordinat selanjutnya (x+x_increment, y+y_increment).
7. Posisi pixel pada layar ditentukan dengan pembulatan nilai koordinat tersebut.
8. Ulangi nomor 6 dan 7 untuk menentukan posisi pixel selanjutnya,sampai x=x1
dan y=y1.

Garis merupakan kumpulan dari titik-titik, untuk membentuk garis lurus adalah dengan mengetahui titik awal dan titik akhir. Dengan mengetahui titik awal dan titik akhir maka kita dapat membentuk garis. Untuk menggambarkan proses pembuatan garis dari titik awal ke titik akhir ada berbagai algoritma. Algoritam yang umum adalah DDA dan Bresenham.
Perkembangan kemampuan komputasi prosesor yang pesat telah membuat komputer desktop mempunyai kemampuan komputasi yang besar. Hal ini mendorong perkembangan program aplikasi yang memerlukan komputasi yang besar seperti program aplikasi yang menggunakan grafik 3 dimensi. Peningkatan kemampuan komputasi prosesor untuk aplikasi grafik yang sarat komputasi, perlu dibarengi peningkatan efisiensi algoritma, sehingga pembuatan grafik garis dan kurva yang merupakan dasar pembuatan grafik dapat memberikan hasil yang optimal.

GARIS LURUS
Garis lurus dinyatakan dinyatakan dalam persamaan :
y = mx + c (1)
dimana :
m : gradient dan
c : konstanta.
Untuk menggambarkan piksel-piksel dalam garis lurus, parameter yang digunakan tergantung dari gradient, jika besarnya gradient diantara 0 dan 1, maka digunakan sumbu x sebagai parameter dan sumbu y sebagai hasil dari fungsi, sebaliknya, bila gradient melebihi 1, maka sumbu y digunakan sebagai parameter dan sumbu x sebagai hasil dari fungsi, hal ini bertujuan untuk menghindari terjadinya gaps karena adanya piksel yang terlewatkan. Hasil dari fungsi biasanya merupakan bilangan riil, sedangkan koordinat pixel dinyatakan dalam bilangan integer (x,y), maka diperlukan operasi pembulatan kedalam bentuk integer terdekat.
Penggambaran garis lurus dengan metode diatas dimulai dengan operasi bilangan riil untuk menghitung gradient m dan konstanta c.
m = (y2 - y1 ) / (x2-x1) (2)
c = y1 – m* x1 (3)
Operasi bilangan real berikutnya adalah menghitung nilai y dengan persamaan (1) untuk mendapatkan koordinat piksel (x,y), untuk setiap nilai x, dari =x1 sampai x=x2, operasi inilah yang perlu dihindari, karena operasi ini memerlukan waktu operasi yang besar.

Source code garis:

' Gambas class file
PUBLIC SUB form_Open()
'Membuat Garis menggunakan label
LabelGaris.Text = "__________________________________"
'membuat form menjadi maximize saat dibuka
ME.Maximized = TRUE
END
PUBLIC SUB Form_Keypress()
'Perintah Select Case untuk mengatur koordinat garis menggunakan tombol arah di keyboard
SELECT Key.Code
'Menset tombol arah kiri, bila ditekan maka koordinat X garis akan berpindah sebanyak -20 dari koordinat sebelumnya
CASE Key.Left
LabelGaris.X = LabelGaris.X - "20"
'Menset tombol arah kanan, bila ditekan maka koordinat X garis akan berpindah sebanyak +20 dari koordinat sebelumnya
CASE Key.Right
LabelGaris.X = LabelGaris.X + "20"
'Menset tombol arah atas, bila ditekan maka koordinat Y garis akan berpindah sebanyak -20 dari koordinat sebelumnya
CASE Key.Up
LabelGaris.Y = LabelGaris.Y - "20"
'Menset tombol arah bawah, bila ditekan maka koordinat Y garis akan berpindah sebanyak +20 dari koordinat sebelumnya
CASE Key.Down
LabelGaris.Y = LabelGaris.Y + "20"
END SELECT
END
PUBLIC SUB Form_Close()
FMain.Close
END

Hasilnya :

Tampilan Form Garis

Koordinat Garis berubah


Source code titik :

' Gambas class file

PUBLIC SUB form_Open()

'Membuat Garis menggunakan label

LabelGaris.Text = "__________________________________"

'membuat form menjadi maximize saat dibuka

ME.Maximized = TRUE

END

PUBLIC SUB Form_Keypress()

'Perintah Select Case untuk mengatur koordinat garis menggunakan tombol arah di keyboard

SELECT Key.Code

'Menset tombol arah kiri, bila ditekan maka koordinat X garis akan berpindah sebanyak -20 dari koordinat sebelumnya

CASE Key.Left

LabelGaris.X = LabelGaris.X - "20"

'Menset tombol arah kanan, bila ditekan maka koordinat X garis akan berpindah sebanyak +20 dari koordinat sebelumnya

CASE Key.Right

LabelGaris.X = LabelGaris.X + "20"

'Menset tombol arah atas, bila ditekan maka koordinat Y garis akan berpindah sebanyak -20 dari koordinat sebelumnya

CASE Key.Up

LabelGaris.Y = LabelGaris.Y - "20"

'Menset tombol arah bawah, bila ditekan maka koordinat Y garis akan berpindah sebanyak +20 dari koordinat sebelumnya

CASE Key.Down

LabelGaris.Y = LabelGaris.Y + "20"

END SELECT

END

PUBLIC SUB Form_Close()

FMain.Close

END


Hasilnya :


Tampilan Form Titik

Koordinat titik berubah

Jumat, 04 Juni 2010

Perekonomian Mewujudkan Tujuan Nasional.

Bagaimana Perekonomian Mewujudkan Tujuan Nasional..??

Untuk mewujudkan tujuan nasional salah satu di antaranya yang sekarang sedang mendapat banyak perhatian adalah konsep pemberdayaan. Akar persoalannya, yaitu meningkatkan kemampuan rakyat. Bagian yang tertinggal dalam masyarakat harus ditingkatkan kemampuannya dengan mengembangkan dan mendinamisasikan potensinya, dengan kata lain, memberdayakannya. Secara praktis upaya yang merupakan pengerahan sumber daya untuk mengembangkan potensi ekonomi rakyat ini diarahkan untuk meningkatkan produktivitas rakyat sehingga, baik sumber daya manusia maupun sumber daya alam di sekitar keberadaan rakyat, dapat ditingkatkan produktivitasnya. Dengan demikian, rakyat dan lingkungannya mampu secara partisipatif menghasilkan dan menumbuhkan nilai tambah ekonomis.

Dalam memajukan tujuan Ekonomi Indonesia kita harus mengetahui dahulu apakah tujuan Bangsa Indonesia. Tujuan Nasional Bangsa Indonesia dalam Pembukaan Undang – Undang Dasar 1945 Kehendak Dalam Mengisi Kemerdekaan RI – PMP dan PPKN.
1. Membentuk suatu pemerintahan Negara Republike Indonesia yang melindungi
segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia.
2. Memajukan kesejahteraan umum / bersama.
3. Mencerdaskan kehidupan bangsa.
4. Ikut berperan aktif dan ikut serta dalam melaksanakan ketertiban dunia yang
berlandaskan kemerdekaan, perdamaian abadi dan kedilan sosial.

Dalam hal mewujudkan perekonomian yang berdasarkan tujuan nasional yaitu dengan:
a. Mewujudkan nilai tukar rupiah yang wajar melalui pemilihan dan penetapan sistem nilai tukar untuk mengendalikan fluktuasi kurs.
b. Mengendalikan tingkat suku bangsa dan menekan laju inflasi untuk menghidupkan kembali kegiatan-kegiatan produksi serta memulihkan daya beli masyarakat.
c. Melakukan restruktasi dan menyehatkan perbankan sesuai dengan undang - undang tentang perbankan yang baru berserta peraturan pelaksanaannya.
d. Menciptakan mekanisme penyelesain utang-utang swasta untuk mengendalikan citra kepercayaan luar negeri terhadap krediblitas usaha nasional.
e. Menyediakan sembilan Pokok dan Obat-obatan yang cukup dan terjangkau oleh rakyat, baik memlau peningkatan produksi dalam negeri maupun impor.
f. Menghidupkan kembali kegiatan produksi terutama kegiatan-kegiatan yang berbasis pada ekonomi rakyat dan berorientasi ekspor, sebagai dasar untuk menciptakan landasan ekonomi yang kuat.
g. Mendayakan potensi ekonomi dari sumber daya alam khususnya sumber daya kelautan termasuk pengamannya untuk meningkatkan ekspor.

Minggu, 04 April 2010

Sistem Operasi Berbasis Linux

Pengenalan Sistem Operasi Fedora dan Virtual box

Fedora (sebelumnya bernama Fedora Core, terkadang disebut juga dengan Fedora Linux) adalah sebuah distro Linux berbasis RPM yang dikembangkan oleh Fedora Project yang didukung oleh komunitas pemrogram serta disponsori oleh Red Hat. Nama Fedora berasal dari karakter fedora yang digunakan di logo Red Hat. Pada rilis 1 sampai 6 distro ini bernama Fedora Core yang kemudian berubah menjadi Fedora pada rilis ke-7. Fedora dikenal di dunia Linux sebagai sebuah distro yang menjadi pioneer dalam penggunaan teknologi terkini dan merupakan distro yang digunakan oleh Linus Torvalds.


Virtual box

VirtualBox adalah salah satu software Virtualisasi yang dapat digunakan untuk menjalankan sistem operasi lain. Misalnya kami melakukan instalasi VirtualBox pada Fedora, kami bisa menggunakan VirtualBox pada Fedora untuk menjalankan sistem Windows atau distro Linux lainnya. Fungsi ini sangat penting jika kita ingin melakukan ujicoba dan simulasi instalasi maupun melakukan testing suatu sistem tanpa harus kehilangan sistem yang ada. Kami bisa mencoba Windows atau Ubuntu atau Mint atau Red Hat tanpa harus melakukan install ulang Fedora yang kami gunakan. Aplikasi dengan fungsi sejenis lainnya adalah VMWare dan Microsoft Virtual Server.
Apa keuntungan VirtualBox dibandingkan dengan aplikasi sejenis. Yang utama adalah karena VirtualBox Free dan Open Source. VirtualBox tersedia dalam berbagai edisi namun skema lisensi yang ditawarkan cukup ramah bagi pengguna, misalnya versi OSE (Open Source Edition) yang Free dan Open Source dan versi binary yang free untuk penggunaan personal.

Sistem Operasi Linux

Linux merupakan salah satu contoh pengembangan perangkat lunak bebas dan sumber kode terbuka (Open Source), dimana kode sumber Linux dapat dimodifikasi dan dikembangkan oleh siapa saja tanpa terkecuali. Linux adalah sebuah sistem multitasking, multiuser, dengan tools kompatibel UNIX yang lengkap. Nama "Linux" berasal dari nama kernelnya (kernel Linux), yang dibuat tahun 1991 oleh Linus Torvalds.
Sistem Operasi linux dikanal dengan istilah distribusi Linux atau distro Linux. Inti dari setiap distribusi linux adalah Kernel. Pada umumnya sudah termasuk perangkat-perangkat lunak pendukung seperti web server (Server Web), bahasa pemrograman (Programming), basis data (Database), dan juga DE (Desktop Environment) seperti KDE (K Desktop Environment), LXDE (Lightweight X11 Desktop Environment), GNOME (GNU Object Model Environment), Fluxbox, Xwindows dan Xfce. Juga dilengkapi dengan paket aplikasi perkantoran seperti Open Office, Koffice, Abiword dan Gnumeric.
Sejarah Sistem Operasi Linux berkaitan erat dengan proyek GNU (GNU Is Not Unix), proyek pengembangan perangkat lunak bebas (Free Software) dan terbuka (Open Souce Software) yang didasari pandangan bahwa perangkat lunak itu harusnya tidak menyertakan batasan apapun (bebas) saat diterima oleh pengguna. Pandangan ini tertuang dalam satu lisensi dengan nama General Public License atau disingkat GPL. Richard Stallman merupakan motor utama yang memulai proyek GNU (GNU Is Not Unix) pada tahun 1983. Proyek ini bertujuan untuk membuat sistem operasi lengkap kompiler, utility aplication/aplikasi pelengkap, dan program lainnya sehingga dapat membentuk satu sistem yang dapat digunakan. Kesemuanya telah menggunakan lisensi dari GPL (General Public Lisence).
Pada tahun 1991 proyek GNU (GNU Is Not Unix) telah menghasilkan hampir semua komponen sistem, kecuali kernel, yang merupakan komponen utama atau inti dari sebuah sistem operasi lengkap. Torvalds mengisi kekosongan itu dengan kernel buatannya, yang dapat berjalan bersama komponen GNU. Kesemua aplikasi GNU (GNU Is Not Unix) beserta kernel yang dibuat oleh Torvald dan sukarelawan lainnya itulah yang membentuk satu Sistem Operasi lengkap yang bernama Linux.

Rabu, 24 Maret 2010

Tugas Sistem informasi Manajemen 2

Tipe Kepribadian Seseorang

Dari surat kabar Seputar Indonesia pada hari Rabu, tanggal 10 Februari 2010. Ada sebuah artikel yang menjelaskan tentang beberapa Tipe Kepribadian seseorang yang dapat membantunya mendapatkan pekerjaan idaman. Ada 7 tipe kepribadian manusia yaitu :

1. Pekerja (realiatis)
2. Pemikir (investigator)
3. Persuader (orang yang persuasif)
4. Koordinator
5. Kreator (artistic)
6. Penolong
7. Pembantu

Setelah saya abaca dan pahami. Ternyata saya termasuk seorang yang dengan tipe Pemikir. Karena seorang pemikir dapat menumbuhkan rasa penasaran dengan apa yang terjadi. Dan suka menganalisis dengan menggunakan berbagai macam metode untuk memecahkan suatu masalah. Seorang pemikir juga bisa menggunakan rasa ingin tahu dan daya analisisnya untuk mencari suatu pekerjaan.

Tipe Kepribadian tersebut dapat dianalisis dan dijadikan solusi bagi anda dalam mencari pekerjaan.

Hukum Permintaan dan Hukum Penawaran Ekonomi

HUKUM PERMINTAAN EKONOMI

Di dalam ilmu Ekonomi perilaku permintaan dan penawaran ini sangat penting untuk dipelajari. Maksudnya adalah agar kita selaku salah satu pelaku ekonomi memahami apa yang harus diperbuat sehubungan dengan kebutuhan kita yang terus bertambah, sementara alat pemuas kebutuhan sangat terbatas.

PERMINTAAN.
Apakah yang dimaksud dengan permintaan? Untuk memahami arti permintan,perlu kita ketahui faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan konsumen. Faktor pertama adalah barang dan jasa. Kebutuhan konsumen pada dasarnya merupakan permintaan akan barang dan jasa tertentu. Faktor kedua adalah harga. Konsumen cenderung memilih barang dan jasa semurah-murahnya. Faktor ketiga adalah situasi. Dalam situasi tertentu, misalnya untuk pesta ultah emas atau saat persediaan di pasar menipis, konsumen bersedia membeli barang dan jasa tertentu dengan harga mahal.

Macam-macam permintaan.
Permintaan efektif, yaitu permintaan dari konsumen atau pembeli yang disertai kemampuan membayar. Permintaan efektif akan mendorong kehidupan ekonomi sehingga akan memegang peranan yang sangat besar dalam kehidupan ekonomi.
Permintaan potensial, yaitu permintaan yang memiliki kemampuan untuk membeli tetapi belum melaksanakan pembelian tersebut.
Permintaan absolut, yaitu permintaan yang tidak berdaya beli atau permintaan yang tidak disertai kemampuan membayar harganya.
Fungsi permintaan adalah fungsi yang menghubungkan antara tingkat harga dengan jumlah barang yang diterima.

Hukum permintaan.
“ Jika harga naik, maka jumlah barang/jasa yang diminta berkurang, sebaliknya jika harga barang /jasa turun, maka jumlah barang yang diminta bertambah. Hukum ini akan berlaku bila keadaan yang lain tetap (ceteris paribus)“.

HUKUM PENAWARAN EKONOMI

PENAWARAN.
Apakah yang dimaksud dengan penawaran? Dari pembicaraan kita mengenai permintaan, tampaklah bahwa permintaan merupakan kegiatan ekonomi yang dilihat dari sudut konsumen/pembeli. Pembicaraan mengenai penawaran kepada kutub lainnya, yaitu dilihat dari sudut produsen/penjual.
Dalam rangka memenuhi kebutuhan konsumen, pihak produsen menyediakan barang dan jasa. Barang dan jasa hasil produksi ini kemudian dijual kepada konsumen di pasar menurut tingkat harga tertentu. Harga yang ditawarkan beragam sesuai dengan situasi yang mempengaruhi. Tampak kembali di sini unsur-unsur yang termuat dalam permintaan, tetapi dengan sudut pandangan yang berbeda. Permintaan berkaitan dengan pembelian dan pemakaian, sedangkan penawaran berkaitan dengan penyediaan dan penjualan.
Fungsi penawaran adalah fungsi yang menghubungkan tingkat harga dengan jumlah barang yang ditawarkan.

Hukum penawaran.
“ Harga barang/jasa naik, maka jumlah barang yang ditawarkan juga naik/bertambah dan sebaliknya apabila harga barang/jasa turun, maka jumlah barang yang ditawarkan juga akan turun (ceteris paribus)”.

Penawaran adalah sejumlah barang atau jasa yang ditawarkan oleh produsen pada berbagai tingkat harga dan dalam kurun waktu tertentu.

Apa saja yang menentukan penawaran oleh suatu produsen?
Yang menetukan penawaran oleh suatu produsen adalah:
1. Harga barang yang ditawarkan
2. Harga input (yang dipengaruhi oleh faktor produksi)
3. Teknologi yang dipergunakan selama proses produksi
4. Ekspektasi produsen terhadap permintaan pasar.
Jika begitu, bukankah antara Hukum Permintaan dan Penawaran akan selalu bertentangan?
Terkadang hal ini terjadi, namun pasar mempunyai suatu keadaan dimana Permintaan dan Penawaran akan berada pada suatu titik yang sama, yaitu titik harga Keseimbangan.

(SUMBER: yudistira kurikulum 1994 dan erlangga 1999)

Ekonomi Produksi

Produksi adalah kegiatan menciptakan dan menambah daya guna barang dan jasa.
Tujuan produksi adalah menjaga kesinambungan usaha, meningkatkan keuntungan, meningkatkan jumlah, mutu, dan metode barang, serta untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.
Faktor produksi merupakan semua benda dan alat-alat yang digunakan untuk menghasilkan atau menambah daya guna barang. Faktor produksi meliputi sumber daya alam, manusia, modal, dan sumber daya kewirausahaan.
Sumberdaya alam meliputi tanah, air, hutan , udara, sinar matahari, dan barang-barang tambang. Sumber daya manusia dibedakan atas sifat kerja dan kualitas kerja. Sumber daya modal dibedakan menurut sifat, fungsi, bentuk, dan menurut sumber.

Hukum produk marginal yang semakin menurun menyatakan bahwa apabila faktor-faktor produksi bertambah terus menerus sebanyak unit tertentu, pada mulanya total produksi meningkat, tetapu sesudah mencapai tingkat tertentu produk marginal akan semakin menurun.

KEGIATAN EKONOMI
a. Produksi
b. Distribusi
c. Konsumsi

PELAKU EKONOMI
a. Rumah tangga
b. Perusahaan
c. Pemerintahan
d. Masyarakat luar negeri

Prinsip ekonomi adalah asas berusaha dengan pengorbanan tertentu untuk memperoleh hasil semaksimal mungkin atau bertindak dengan alat yang tersedia untuk memperoleh hasil yang sebesar-besarnya.

Motif ekonomi adalah dorongan untuk melakukan tindakan ekonomi. Motif ekonomi yang umumnya melatari kegiatan ekonomi :
a. ingin makmur
b. ingin menguasai sector-sektor ekonomi
c. ingin terpandang di masyarakat
d. ingin berbakti terhadap sesame manusia (berbuat social)

Definisi Ekonomi Makro dan Ekonomi Mikro

1. Ekonomi Makro
Ilmu ekonomi makro mempelajari variabel-variabel ekonomi secara agregat (keseluruhan). Variabel-variabel tersebut antara lain : pendapatan nasional, kesempatan kerja dan atau pengangguran, jumlah uang beredar, laju inflasi, pertumbuhan ekonomi, maupun neraca pembayaran internasional.
Ilmu ekonomi makro mempelajari masalah-masalah ekonomi utama sebagai berikut :
• Sejauh mana berbagai sumber daya telah dimanfaatkan di dalam kegiatan ekonomi. Apabila seluruh sumber daya telah dimanfaatkan keadaan ini disebut full employment. Sebaliknya bila masih ada sumber daya yang belum dimanfaatkan berarti perekonomian dalam keadaan under employment atau terdapat pengangguran/belum berada pada posisi kesempatan kerja penuh.
• Sejauh mana perekonomian dalam keadaan stabil khususnya stabilitas di bidang moneter. Apabila nilai uang cenderung menurun dalam jangka panjang berarti terjadi inflasi. Sebaliknya terjadi deflasi.
• Sejauh mana perekonomian mengalami pertumbuhan dan pertumbuhan tersebut disertai dengan distribusi pendapatan yang membaik antara pertumbuhan ekonomi dan pemerataan dalam distribusi pendapatan terdapat trade off maksudnya bila yang satu membaik yang lainnya cenderung memburuk.
2. Ekonomi Mikro
Sementara ilmu ekonomi mikro mempelajari variabel-variabel ekonomi dalam lingkup kecil misalnya perusahaan, rumah tangga. Dalam ekonomi mikro ini dipelajari tentang bagaimana individu menggunakan sumber daya yang dimilikinya sehingga tercapai tingkat kepuasan yang optimum.

Pengertian Ilmu Ekonomi

Ilmu ekonomi adalah ilmu yang mempelajari perilaku manusia dalam memilih dan menciptakan kemakmuran. Inti masalah ekonomi adalah adanya ketidakseimbangan antara kebutuhan manusia yang tidak terbatas dengan alat pemuas kebutuhan yang jumlahnya terbatas
Kata "ekonomi" sendiri berasal dari kata Yunani (oikos) yang berarti "keluarga, rumah tangga" dan (nomos), atau "peraturan, aturan, hukum," dan secara garis besar diartikan sebagai "aturan rumah tangga" atau "manajemen rumah tangga." Sementara yang dimaksud dengan ahli ekonomi atau ekonom adalah orang menggunakan konsep ekonomi dan data dalam bekerja.
Secara umum, subyek dalam ekonomi dapat dibagi dengan beberapa cara, yang paling terkenal adalah mikroekonomi vs makroekonomi. Selain itu, subyek ekonomi juga bisa dibagi menjadi positif (deskriptif) vs normatif, mainstream vs heterodox, dan lainnya. Ekonomi juga difungsikan sebagai ilmu terapan dalam manajemen keluarga, bisnis, dan pemerintah. Teori ekonomi juga dapat digunakan dalam bidang-bidang selain bidang moneter, seperti misalnya penelitian perilaku kriminal, penelitian ilmiah, kematian, politik, kesehatan, pendidikan, keluarga dan lainnya. Hal ini dimungkinkan karena pada dasarnya ekonomi seperti yang telah disebutkan di atas adalah ilmu yang mempelajari pilihan manusia.